Home Sepakbola Piala Presiden 2024 Arema FC Diselamatkan Kiper Asing, Persija Menang Tipis Atas Madura United

Piala Presiden 2024 Arema FC Diselamatkan Kiper Asing, Persija Menang Tipis Atas Madura United

by Hafidh Sabqi
0 comments 197 views Kapten Arema FC Jhon Alfarizi saat menghadapi Bali United di Piala Presiden 2024. Foto : media aremafc

Totalsports.id – Dua klub yang punya hubungan sejarah cukup baik sama-sama meraih tiga poin di laga perdana grup B Piala Presiden 2024. Arema FC menang 1-0 atas Bali United. Sedangkan saudaranya Persija Jakarta menang 2-1 atas Madura United dalam laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali tersebut.

Arema FC tampil kurang menyakinkan di awal babak pertama saat melawan Bali United. Beberapa kali pemain Arema FC melakukan kesalahan sendiri. Bali United memanfaatkan kelemahan Singo Edan untuk tampil menyerang.

Hasilnya Bali United menguasi pertandingan dan menekan Singo Edan. Anak asuh Joel Cornelli sedikit kesusahan menembus pertahanan Serdadu Tridatu. Singo Edan tetap mencari celah untuk keluar dari gempuran Bali United.

Memanfaatkan umpan panjan dan keunggulan kemampuan individu. Akhirnya Singo Edan berhasil mencuri gol di menit 10 melalui pemain baru Salim Tuharea.

Salim berhasil memanfaatkan sepakan Lokolingoy yang ditepis Maringa. Bola liar langsung disepak Salim untuk merubah skor menjadi 1-0. Hasil ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua Bali United terus mengambil alih serangan. Serdadu Tridatu tak henti mengurung pertahanan Singo Edan yang dijaga Lucas Frigeri. Hasilnya membuahkan hasil jelas babak kedua berakhir.

Dendi Santoso melanggar Novri Setiawan di area kotak pinalti. Everton yang maju sebagai algojo terlihat percaya diri untuk merubah kedudukan. Namun Frigeri tampil apik dengan menepis tendangan Everton dengan tangan kanannya.

Skor tidak berubah tetap 1-0 untuk keunggulan Arema FC. Hingga peluit babak kedua berbunyi skor masih tetap sama. Singo Edan berhasil mengalahkan Bali United di kandangnya dalam laga perdana grup B Piala Presiden 2024.

“Saya cukup puas dengan permain anak-anak di lapangan. Meski awal pertandingan masih banyak kesalahan. Secara hasil kami mampu menang atas Bali United,” terang Pelatih Arema FC Joel Cornelli.

Joel mengaku anak asuhnya memang butug adaptasi. Sebab secara komposisi banyak pemain baru. Sehingga wajar jika ada kesalahan tapi semua berjalan lancar karena pemain bisa keluar dari tekanan.

“Ada beberapa pemain yang mungkin belum padu. Tapi itu wajar karena kami masih pembentukan tim. Saat ini masih tahap membangun lini pertahanan dulu,” jelasnya.

Pelatih asal Brasil ini juga memuji penampilan ciamik kiper Lucas Frigeri. Total Frigeri melakukan lima kali penyelamatan. Termasuk menggagalkan sepakan pinalti Everton.

“Frigeri tampil sangat bagus terutama penyelamatan tendangan pinalti. Serta tendangan bebas di akhir laga yang mampu ditepisnya. Dia pemain yang profesional dan mampu memberikan penampilan terbaiknya meski baru bergabung,” terangnya.

Persija Menang Tipis Atas Madura United di Piala Presiden 2024

Aksi Gustavo usai membawa Persija unggul di Piala Presiden 2024. Foto : instagram persija

Aksi Gustavo usai membawa Persija unggul di Piala Presiden 2024. Foto : instagram persija

Saudara tua Arema FC yakni Persija Jakarta juga meraih hasil positif saat bersua Madura United. Sempat tertinggal lebih dahulu Persija Jakarta berhasil come back dan menang 2-1.

Persija harus tertinggal lebih dahulu di menit 9 usai Haudi Abdilah menjebol gawang Andritany. Usai memanfaatkan sklimit di depan gawang. Skor 1-0 menjadi milik Madura United.

Tak ingin terus tertinggal Persija mulai melakukan banyak serangan. Hasilnya di meni ke-42 sundulan Riko Simanjuntak merubah skor menjadi 1-1. Ini sekaligus menjadi skor akhir babak pertama pertandingan di grup B Piala Presiden 2024.

Memasuki babak kedua Persija terus melancarkan serangan bertubi ke gawang Madura United. Beberapa peluang berhasil dilancarkan punggawa Persija Jakarta. Namun belum ada yang membuahkan hasil positif.

Persija sempat mendapatkan peluang lewat Hanif. Hanya saja sundulannya di menit ke-59 belum mampu merubah skor.

Baru di menit ke-67 kerjasama antara Rayhan Hannan dan Gustavo membuahkan hasil. Kombinasi keduanya diakhir sepakan Gustavo yang mampu menjebol gawang Madura United yang dimawal Dida. Skor berubah menjadi 2-1 untuk Persija Jakarta.

Meski saling jual beli serangan tidak ada gol terjadi hingga babak kedua berakhir. Skor 2-1 berhasil diamankan Persija dan membawa kemenangan di gelaran Piala Presiden 2024.

Dengan hasil ini Persija Jakarta dan Arema FC sama-sama meraih tiga poin. Keduanya juga berada di urutan 1 dan 2 klasemen sementara grup B Piala Presiden 2024. Penentuan juara grup bakal terjadi saat kedua bersua di pertandingan kedua Rabu (24/7) mendatang.

Pemenang dalam laga kedua ini dipastikan akan melenggang ke babak selanjutnya. Dengan raihan enam poin sudah cukup untuk lolos. Tim lain di grup B juga akan sulit mengejar.

Baca Juga : Bursa Transfer Liga 1 : Persik Lengkapi Kuota Melalui Duet Bek Asing

You may also like

Leave a Comment

Kami adalah sumber informasi terkini dan terpercaya dalam dunia olahraga berbahasa Indonesia. Dengan fokus pada berita seputar Sepakbola Lokal Indonesia, Sepakbola Internasional, Voli, Sportainment, Futsal, dan berbagai cabang olahraga lainnya.