Home Sepakbola Bursa Transfer Liga 1 : Arema FC Butuh Satu Pemain Asing Untuk Penuhi Kuota

Bursa Transfer Liga 1 : Arema FC Butuh Satu Pemain Asing Untuk Penuhi Kuota

by Ian Setiawan
0 comments 232 views Foto : Dalberto jadi andalan baru di lini serang Arema FC (c)mediaaremafc

Totalsports.id – Arema FC berkomitmen untuk memenuhi kuota 8 pemain asing, sebagaimana yang tertera pada regulasi kompetisi Liga 1 2024/2025.

Striker kebangsaan Brasil, Dalberto Luan Belo  menjadi pemain asing ke-7 yang diperkenalkan tim berjulukan Singo Edan pada bursa transfer musim ini.

Dalbrto merupakan juru gedor yang diandalkan Madura United pada paruh musim Liga 1, setelah mereka meminjamkan Junior Brandao ke Bhayangkara FC.

Tampil dalam 13 pertandingan, striker yang pernah membela Chapecoense Brasil itu membukukan 5 gol dan 3 assist serta membawa Madura United ke final championship series.

“Insting mencetak gol cukup bagus, juga punya kemampuan menciptakan ruang,” ucap manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas perihal perekrutan Dalberto.

Di sisi lain, kebutuhan tim kebanggaan Arek Malang ini untuk posisi lini serang juga mendesak, seiring dilepasnya striker kebangsaan Bolivia, Gilbert Alvarez.

Baca Juga : Skuad Arema FC Makin Lengkap, Tambah 2 Amunisi dan 1 Pelatih Kiper

Arema FC Punya 7 Asing

Foto : Arema FC perkenalkan eks bek PSS Sleman, Thales Lira pada bursa transfer Liga 1 (c)bimaswara

Foto : Arema FC perkenalkan eks bek PSS Sleman, Thales Lira pada bursa transfer Liga 1 (c)bimaswara

 

Bergabungnya Dalberto Luan Belo membuat klub peraih trofi juara Piala Presiden 2017, 2019 dan 2022 itu kini mempunyai 7 pemain asing untuk mengarungi Liga 1 2024/2025.

Sebelumnya, Arema FC sudah meresmikan status Thales Lira, William Marcilio dan Lucas Frigeri (Brasil) serta Choi Bo-kyeong (Korea Selatan).

Hanya 2 pemain asing yang dipertahankan, yakni Julian Guevara (Kolombia) dan Charles Lokoli Ngoy (Australia).

“Melihat komposisi (pemain asing) sejauh ini, kami cukup optimis ke depannya tim ini lebih baik,” ungkap manajer tim, Wiebie Dwi Andriyas.

Baca Juga : Bursa Transfer Liga 1 : Tambah Kekuatan, Arema FC Resmikan 3 Pilar Asing Baru

Cari Satu Nama Lagi

Bursa Transfer Liga 1 : Arema FC Butuh Satu Pemain Asing Untuk Penuhi Kuota

Kendati demikian, aktivitas Arema FC tampaknya tak akan berhenti usai mendatangkan Dalberto Luan Belo. Pasalnya, masih ada satu slot lagi yang bisa dimaksimalkan.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) sendiri sudah merubah regulasi kompetisi Liga 1 2024/2025 khusus pemain asing, yang berjumlah maksimal 8 pemain asing bebas konfederasi.

Namun melihat komposisi saat ini, kemungkinan besar tim asuhan Joel Cornelli akan mencari satu pemain asing di lini tengah, khususnya dengan spesialisasi playmaker.

Lucas Frigeri menempati kiper bersama Thales Lira dan Choi Bo-kyeong (bek). Julian Guevara di lini tengah, sedangkan Charles Lokoli dan Wiliam Marcilio sebagai winger dan Dalberto untuk goal getter.

Baca Juga : Bursa Transfer Liga 1 : Arema FC Dipimpin Joel Cornelli, Rombak Staf Kepelatihan

You may also like

Leave a Comment

Kami adalah sumber informasi terkini dan terpercaya dalam dunia olahraga berbahasa Indonesia. Dengan fokus pada berita seputar Sepakbola Lokal Indonesia, Sepakbola Internasional, Voli, Sportainment, Futsal, dan berbagai cabang olahraga lainnya.