Home Olahraga Menang Adu Penalti, Australia Raih Peringkat Tiga ASEAN Cup U-19

Menang Adu Penalti, Australia Raih Peringkat Tiga ASEAN Cup U-19

by Bimaswara Setiawan
0 comments 134 views Foto : pemain Australia, Zachary de Jesus dalam perebutan bola dengan pemain Malaysia (c)IGfamalaysia

Totalsports.id – Australia pulang dengan kepala tegak sesuai memenangi duel peringkat tiga terbaik dalam ASEAN Cup alias Piala AFF U-19.

The Socceroos perlu perjuangan ekstra lantaran menang melalui babak adu penalti saat menghadapi Malaysia di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Senin (29/7/2024).

Tim besutan Trevor Morgan mengawali pertandingan dengan cukup baik. Dominasi permainan diperagakan Arion Sulemani dkk hingga menciptakan sejumlah peluang berbahaya.

Marcus James lantas membobol gawang Malaysia dalam situasi kemelut usai corner kick pada menit 28. Keunggulan tim Australia bertahan hingga turun minum.

Tim Harimau Muda nyaris dikurung hingga sepertiga pertahanan mereka. Namun, semangat juang anak asuh Juan Torres Garrido patut diacungi jempol.

Malaysia mampu mengubah skor menjadi imbang berkat gol bunuh diri Jake Nadjovski, yang salah mengantisipasi crossing serangan lawan pada menit 73.

Pertemuan Australia kontra Malaysia pun berakhir dengan skor imbang 1-1. Sehingga, tim pemenang mesti ditentukan dalam babak adu penalti tanpa melalui extra time.

Baca Juga : Indonesia U-19 Berharap Jatim Kembali Beri Keberuntungan

Australia Menang Penalti

Foto : Australia raih peringkat 3 ASEAN Cup U-19 (c)IGfamalaysia

Foto : Australia raih peringkat 3 ASEAN Cup U-19 (c)IGfamalaysia

Babak adu penalti berjalan cukup dramatis. The Socceroos membuka tos-tosan dengan sukses melalui sepakan Medin Memeti meski sempat disamakan oleh Abid Safaraz.

Australia kembali unggul dari 2 kali shooting sukses Oliver Samuel dan Thiago Quintal. Malaysia pun mengejar dari sepakan Pavithran Gunalan.

Penonton yang hadir di Stadion GBT memberi semangat tinggi kepada pemain Socceroos. Situasi ini menghadirkan tekanan mental bagi pemain Malaysia.

Penendang ke-3 Malaysia, Muhammad Zachary terimbas dengan tekanan ini. Sepakannya ditepis dengan baik oleh Daniel Alexander.

Sepakan Adam Bugarija dan Zane Sam Helweh hanya bisa diperkecil oleh Danish Hakimi. Australia menutup laga dengan kemenangan adu penalti 5-3, setelah skor imbang 1-1 selama 90 menit.

Malaysia Produktif

Foto : selebrasi gol Malaysia saat melawan Thailand (c)IGfamalaysia

Foto : selebrasi gol Malaysia saat melawan Thailand (c)IGfamalaysia

Kendati kalah dalam perebutan tempat ketiga, tapi Malaysia masih jadi tim terbaik dari segi produktivitas gol selama gelaran ASEAN Cup U-19.

Ya, tim Harimau Muda menjadi tim paling agresif dengan mencatat surplus 15 gol dari 18 kali membobol gawang lawan dan hanya 3 kali kebobolan.

Sementara Indonesia jadi tim terproduktif kedua dengan surplus 13 gol (15-2), belum termasuk final kontra Thailand Australia duduk di peringkat tiga dengan surplus 10 gol (14-4).

Baca Juga : Indonesia Menatap Gelar Kedua ASEAN Cup U-19 Usai Kandaskan Malaysia

You may also like

Leave a Comment

Kami adalah sumber informasi terkini dan terpercaya dalam dunia olahraga berbahasa Indonesia. Dengan fokus pada berita seputar Sepakbola Lokal Indonesia, Sepakbola Internasional, Voli, Sportainment, Futsal, dan berbagai cabang olahraga lainnya.