Home Voli Capai Target, Electric-LavAni Sapu Poin Di Malang

Capai Target, Electric-LavAni Sapu Poin Di Malang

by Ian Setiawan
0 comments 61 views Foto : Jakarta Electric PLN lakukan sapu bersih poin (c)media-proliga

Totalsports.id – Jakarta Electric PLN mewujudkan targetnya dalam melakukan aksi sapu bersih poin selama menjadi tuan rumah pada pekan ke-3 Proliga 2025 di Kota Malang.

Valentina Diouf dkk menutup sesi sebagai host dengan sempurna, setelah menaklukkan Jakarta Livin Mandiri dalam 3 set langsung (25-13, 25-17 dan 25-22) di GOR Ken Arok, Minggu (19/1/2025).

Dua hari sebelumnya, anak asuh Chamnan Dokmai juga menabung angka dengan mulus. Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dikandaskan 3 set pula (23-25, 19-25 dan 18-25).

“Kemenangan ini membuat kami lebih optimis menatap game-game berikutnya,” ucap Valentina Diouf, andalan PLN yang berkebangsaan Italia.

Foto : pevoli asal Italia, Valentina Diouf (biru) melepaskan spike (c)media-proliga

Foto : pevoli asal Italia, Valentina Diouf (biru) melepaskan spike (c)media-proliga

Sepasang kemenangan menempatkan Jakarta Electric PLN ke zona final four, tepatnya di urutan 3 klasemen putri Proliga dengan 9 poin, dibawah Jakarta Popsivo Polwan (14) dan Jakarta Pertamina Enduro (10).

Bagi Jakarta Livin Mandiri, 2 kekalahan beruntun di Malang sangat disesalkan. Terlebih, posisi mereka di urutan 4 dengan 8 poin kini terancam oleh Gresik Petrokimia (7 poin).

“Kami kurang maksimal dan banyak melakukan kesalahan sendiri,” ucap pelatih Jakarta Livin Mandiri asal Korea Selatan, Kim Ki-jung.

Livin pun wajib maksimal pada pekan ke-4 Proliga, 24-26 Januari 2025 nanti. Lantaran mereka akan jadi tuan rumah di Jawa Pos Arena Surabaya.

Baca Juga : Jakarta Electric PLN Target Sapu Poin Di Malang

LavAni Susul Electric

Foto : Jakarta LavAni Livin Transmedia pimpin klasemen putra putaran 1 (c)media-proliga

Foto : Jakarta LavAni Livin Transmedia pimpin klasemen putra putaran 1 (c)media-proliga

Sementara di sektor putra, Jakarta LavAni Livin Transmedia menyusul Jakarta Electric PLN dengan melakukan aksi sapu bersih 6 poin.

Setelah melumat Jakarta Garuda Jaya 3-0 (25-16, 25-16, 25-21), giliran Palembang Bank Sumselbabel disikat dengar skor serupa (25-19, 25-22, 25-16).

LavAni semakin kokoh di puncak klasemen tim putra Proliga 2025 dengan 12 poin, menjauh dari kejaran Jakarta Bhayangkara (6 poin), Surabaya Samator (5) dan Palembang Bank Sumselbabel (3).

Tak hanya itu, LavAni juga diganjar hadiah senilai Rp30 juta atas pencapaiannya memimpin klasemen tim putra untuk putaran pertama Proliga 2025.

Baca Juga : Popsivo Tak Terhadang Di Proliga, Electric Sapu Poin

You may also like

Leave a Comment

Kami adalah sumber informasi terkini dan terpercaya dalam dunia olahraga berbahasa Indonesia. Dengan fokus pada berita seputar Sepakbola Lokal Indonesia, Sepakbola Internasional, Voli, Sportainment, Futsal, dan berbagai cabang olahraga lainnya.