Home Olahraga Bursa Transfer Liga 1 : Madura United Usung Pelatih Lokal, Dipimpin Widodo Cahyo Putro

Bursa Transfer Liga 1 : Madura United Usung Pelatih Lokal, Dipimpin Widodo Cahyo Putro

by Ian Setiawan
0 comments 212 views Foto : Widodo Cahyono Putro resmi memimpin Madura United di Liga 1 (c)mediamaduraunited

Totalsports.idMadura United memasuki era baru dalam menatap kompetisi Liga 1 2024/2025, yakni dengan mengusung para pelatih lokal.

Widodo Cahyono Putro (WCP) lantas dipilih sebagai pelatih kepala alias head coach. Dia akan memimpin tim berjulukan Laskar Sape Kerrab untuk mengarungi kompetisi.

Striker legendaris Petrokimia Putra Gresik itu sekaligus menggantikan Mauricio Souza, pelatih kebangsaan Brasil yang musim lalu mengantar tim sampai ke championship series Liga 1.

Manajemen klub yang dibawah naungan PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) itu jelas punya pertimbangan kuat dalam memilih Widodo Cahyono Putro sebagai head coach.

“Pemilihan ini karena WCP memiliki pengalaman yang sangat luas di persepak bolaan Indonesia,” ucap Direktur Utama PT PBMB, Annisa Zhafarina, Sabtu (29/06/2024).

“(Pada Liga 1) musim sebelumnya, coach WCP juga berhasil membawa Arema FC keluar dari zona degradasi,” sambung putri Presiden Madura United, Achsanul Qosasi tersebut.

Baca Juga : Bursa Transfer Liga 1 : Madura United Bedol Desa, Rombak Total Pemain Asing

Madura United Usung Pelatih Lokal

Foto : Rakhmat Basuki saat menjabat pelatih interim Madura United (c)mediamaduraunited

Foto : Rakhmat Basuki saat menjabat pelatih interim Madura United (c)mediamaduraunited

Yang unik, Madura United juga melakukan langkah antimainstream dalam membangun kekuatan di dalam staf kepelatihan untuk Liga 1 2024/2025.

Jika biasanya selalu identik pelatih asing, tapi kali ini klub kebanggaan masyarakat pulau garam ini memenuhi staf kepelatihan dengan nama-nama lokal.

Rakhmat Basuki kembali ditunjuk sebagai asisten pelatih. Lalu ada juga FX Yanuar Wahyu Pribadi, analisis tim yang membantu kinerja WCP saat masih di Arema FC.

Sementara 3 posisi staf kepelatihan juga diisi nama lokal. Yakni Roni Azani (pelatih fisik), Miftahul Hadi (pelatih kiper) dan Dimas Bagus (fisioterapi).

Coach WCP berkomitmen membawa Laskar Sape Kerrab terus berkembang. Selamat bergabung di pulau garam, coach,” terang Direktur Utama PT PBMB, Annisa Zhafarina.

Baca Juga : DRX Wear Apparel Lokal Dengan NFC, Jadi Sponsor 5 Klub Liga 1

Kiprah WCP

Foto : Widodo Cahyono Putro saat melatih Arema FC (c)aremafc.com

Foto : Widodo Cahyono Putro saat melatih Arema FC (c)aremafc.com

Widodo Cahyono Putro (WCP) memang dikenal sebagai salah satu pelatih lokal yang eksis di kompetisi Liga 1, selain Aji Santoso, Rahmad Darmawan maupun Jajang Nurjaman.

Pada musim 2023/2024 lalu, WCP menangani dua tim berbeda. Dia turut mengantar Deltras FC ke babak 8 besar Liga 2 dan berlanjut menyelamatkan Arema FC dari jurang degradasi di Liga 1.

Prestasi paling mengkilap adalah ketika menukangi Bali United di Liga 1 2017. Saat itu, dia mengantar tim Serdadu Tridatu finis sebagai runner-up kompetisi.

Setelah itu, WCP juga pernah membesut Persita Tangerang (2019) dan Bhayangkara FC (2022). Sedangkan kiprahnya di Timnas Indonesia adalah menjadi asisten Alfred Riedl periode 2010-2011 silam.

Dia menjadi bagian dari skuat timnas yang dihuni Cristian Gonzales sebagai pemain naturalisasi PSSI, dengan mencapai final Piala AFF 2010.

Baca Juga : Arema FC Kembali Rekrut Pelatih Asing Untuk Liga 1 2024/2025

You may also like

Leave a Comment

Kami adalah sumber informasi terkini dan terpercaya dalam dunia olahraga berbahasa Indonesia. Dengan fokus pada berita seputar Sepakbola Lokal Indonesia, Sepakbola Internasional, Voli, Sportainment, Futsal, dan berbagai cabang olahraga lainnya.