Home Olahraga Bursa Transfer Liga 1 : Madura United Kenalkan Eks Corinthians Sebagai Pemain Asing Pertama

Bursa Transfer Liga 1 : Madura United Kenalkan Eks Corinthians Sebagai Pemain Asing Pertama

by Ian Setiawan
0 comments 184 views Foto : Aksi Lulinha dalam laga Madura United versus Bali United (c)maduraunitedfc.com

Totalsports.id – Madura United secara resmi mengumumkan Luiz Marcelo Morais Des Reis sebagai pemain asing pertama di Liga 1 2024/2025.

Lulinha, sapaan karib winger kebangsaan Brasil memang bukan figur baru bagi klub berjulukan Laskar Sape Kerrab tersebut.

Namun, dia merupakan pemain asing yang sebelumnya pernah ber-jersey klub kebanggaan masyarakat di pulau garam itu selama periode lalu.

Transfermarkt tercatat, Lulinha menjadi andalan lini serang pada Liga 1 musim 2022/2023 lalu. Dia menyumbang 12 gol dan 4 assist dalam 29 pertandingan.

Kiprahnya berlanjut pada putaran pertama musim 2023/2024. Alumni Corinthians itu melanjutkan kontribusi dengan 5 gol dan 1 assist dalam 19 pertandingan.

Sedangkan pada awal 2024, Lulinha pamit kembali ke negaranya. Kini, dia kembali pulang ke Madura United, klub pertama di sepak bola Indonesia.

“Kami kembali memulangkan Lulinha,” ucap Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Annisa Zhafarina kepada media Jumat (12/7/2024).

Sang pemain disebutnya memang ingin come back pada Liga 1 musim ini. Gayung pun bersambut, sehingga kesepakatan tak berlangsung lama.

“Hatinya berkata, tidak bisa melupakan klub yang pernah dibela selama 2 tahun ini. Nomor 11 yang menjadi andalan di punggungnya tetap akan digunakan musim ini,” beber Annisa.

Baca Juga : Bursa Transfer Liga 1 : Madura United Bedol Desa, Rombak Total Pemain Asing

Asing Pertama Madura United

Foto : Lulinha (11) saat selebrasi gol bersama koleganya musim lalu (c)maduraunitedfc.com

Foto : Lulinha (11) saat selebrasi gol bersama koleganya musim lalu (c)maduraunitedfc.com

Lulinha lantas menjadi pemain asing pertama yang diperkenalkan Madura United untuk Liga 1 musim 2024/2025.

Sebelumnya, tim Laskar Sape Kerrab mengambil kebijakan ekstrim dengan melepas semua pemain asingnya musim lalu.

Lucas Frigeri sudah diresmikan Arema FC, disusul Hugo Jaja Gomes (Dewa United) dan Francisco Rivera (Meksiko). Begitu pula Dalberto Luan Belo, Cleberson Martins dan Jacob Mahler.

Situasi ini membuat Madura United dipastikan terus aktif pada bursa transfer. Pasalnya, regulasi Liga 1 memperbolehkan setiap klub dihuni 8 pemain asing bebas konfederasi.

Baca Juga : Skuad Arema FC Makin Lengkap, Tambah 2 Amunisi dan 1 Pelatih Kiper

Rekrut Pemain Muda

Foto : Dikri Yusron saat masih membela Persik Kediri (c)mediapersikkediri

Foto : Dikri Yusron saat masih membela Persik Kediri (c)mediapersikkediri

Madura United tampak cukup serius dalam melakukan peremajaan skuatnya untuk musim ini. Para pemain senior satu per satu mereka lepas ke klub lain.

Sejumlah pemain berusia muda lantas masuk proyeksi sebagai pengganti mereka. Beberapa diantara mereka bahkan berstatus pernah di tim nasional.

Taufany Muslihuddin, jadi pemain muda bertalenta yang dimiliki Madura United. Eks Borneo FC ini menjadi bagian Timnas U-23 saat meraih trofi juara Sea Games 2023 di Kamboja.

Beberapa nama lainnya adalah Fadillah Akbar yang kembali dari pinjaman di Rans Nusantara FC. Ada pula Kemaluddin, Febri Triyanto dan Yustinus Uca.

Sedangkan para pemain senior yang bergabung adalah Haudi Abdillah (Bali United) dan Dikri Yusron Afafa (Madura United).

Baca Juga : Bursa Transfer Liga 1 : Dibesut Lefundes, Persita Landai Dalam Perburuan Pemain

You may also like

Leave a Comment

Kami adalah sumber informasi terkini dan terpercaya dalam dunia olahraga berbahasa Indonesia. Dengan fokus pada berita seputar Sepakbola Lokal Indonesia, Sepakbola Internasional, Voli, Sportainment, Futsal, dan berbagai cabang olahraga lainnya.