Home Sepakbola Masuki Musim Baru, Liga 1 Sudah Waktunya Naik Kelas

Masuki Musim Baru, Liga 1 Sudah Waktunya Naik Kelas

by Bimaswara Setiawan
0 comments 122 views Foto : Persib Bandung resmi dinobatkan sebagai juara Liga 1 2023/2024 (c) ligaindonesiabaru.com

Totalsports.id – Kompetisi Liga 1 yang menjadi ajang sepak bola profesional di Indonesia, segera memasuki musim baru untuk season 2024/2025.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberi dukungan penuh terhadap bergulirnya kompetisi sepak bola kasta tertinggi di tanah air itu.

Pihaknya lantas berharap, bahwa sudah saatnya kompetisi sepak bola profesional untuk naik kelas.

“Target utamanya menaikkan level liga kita naik di Asia dan ASEAN (Asia Tenggara).  kompetisi yang aman dan nyaman bagi penonton tetap menjadi prioritas,” tutur Erick Thohir Selasa (6/8/2024).

Saat ini, Liga 1 memang masih kalah dibandingkan dengan sejumlah kompetisi sepak bola di bawah naungan AFC maupun konfederasi sepak bola Asia Tenggara (AFF).

Kompetisi yang musim 2023/2024 lalu dijuarai Persib Bandung itu berada di peringkat 6 di Asia Tenggara dan menempati urutan 28 di kawasan Asia.

Sedangkan untuk musim ini, PSSI menargetkan kompetisi Liga 1 bisa menembus 12 besar di Asia serta mencapai 2 besar di kompetisi Asia Tenggara.

“Setelah setahun lebih membenahi tim nasional, kini saatnya PSSI membenahi liga,” bilang figur yang pernah menjadi Presiden Inter Milan tersebut.

Baca Juga : Liga 1 Kick-Off Agustus, Diawali Persib Bandung Kontra PSBS Biak

Bertajuk BRI Liga 1

Foto : bendera Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta (c)ligaindonesiabaru.com

Foto : (c)ligaindonesiabaru.com

Sehubungan dengan itu, kompetisi sepak bola profesional Indonesia ini akan kembali menggandeng salah satu bank terkemuka sebagai sponsor.

Titel kompetisi masih bernama BRI Liga 1 untuk musim 2024/2025. Itu artinya, BRI telah menjadi sponsor kompetisi selama 4 tahun sejak 2021/2022 lalu.

“Bangga bisa bermitra sampai tahun ke empat. Kita merasakan bagaimana manfaat, eksposur, dan efek hasil kerja sama LIGA 1 dan BRI,” ujar Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus.

“Berdasarkan evaluasi kami di 3 pelaksanaan sebelumnya, memberi hasil positif, sehingga kita kembali memberanikan diri bersinergi menjadi titel sponsor,” beber Wakil Direktur Utama BRI, Catur Budi Harto.

Dua Waktu Kick-Off

Foto : Taisei Marukawa saat beraksi dalam laga PSIS Semarang versus PSS Sleman di Liga 1 (c)ligaindonesiabaru.com

Foto : Taisei Marukawa saat beraksi dalam laga PSIS Semarang versus PSS Sleman (c)ligaindonesiabaru.com

LIB selaku operator kompetisi Liga 1 juga menandaskan bahwa kebijakan untuk waktu kick-off sedikit berubah dibandingkan musim 2023/2024 lalu.

Sama-sama dua kali dalam satu hari pertandingan, namun waktu kick-off saat sore hari dirubah menjadi pukul 15:30 WIB alias mundur 30 menit dibanding sebelumnya.

Sementara waktu kick-off pertandingan malam hari tetap pada pukul 19:00 WIB. Semua pertandingan Liga 1 2024/2025 tetap disiarkan oleh EMTEK.

“Emtek siap menayangkan seluruh 306 pertandingan, mulai 9 Agustus,” papar Direktur Programming SCM, Harsiwi Achmad.

Baca Juga : Pindah Blitar, Arema FC Berbagi Kandang Dengan 3 Tim Lain

You may also like

Leave a Comment

Kami adalah sumber informasi terkini dan terpercaya dalam dunia olahraga berbahasa Indonesia. Dengan fokus pada berita seputar Sepakbola Lokal Indonesia, Sepakbola Internasional, Voli, Sportainment, Futsal, dan berbagai cabang olahraga lainnya.