Totalsports.id – Kemenangan penting berhasil diraih NZR Sumbersari atas Kalbar United. Skor 3-1 menjadi hasil akhir pertandingan tersebut. Kemenangan ini memastikan NZR Sumbersari melangkah ke babak 32 Besar Liga 3 Nasional.
NZR Sumbersari menekan dengan serangan tinggi sejak menit awal. Hal ini membuat Kalbar United tidak mampu mengembangkan permainan. Hasilnya Elang Selatan mampu unggul terlebih dahulu melalui gol Risdianto. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua tim Kalbar United mengambil alih permainan dengan mengandalkan bola panjang. Kelengahan di lini belakang berhasil dimanfaatkan Kalbar United. Hasilnya Elang Selatan kecolongan gol lewat bola heading.
Skor 1-1 membuat Elang Selatan bertekad menyerang. Bermain di hadapan publik Malang Raya membuat NZR Sumbersari tak ingin malu. Hasilnya dua gol berhasil dicetak di babak tambahan waktu. Lewat gol Al Haqqi Totti dan Aqsa Aqyuba membuat skor berubah menjadi 3-1.
“Kami bersyukur dengan hasil ini, mental bertanding anak-anak sangat bagus. Mereka tidak mau meraih hasil imbang itu jadi hal bagus,” jelas Pelatih NZR Sumbersari Purwanto.
Pelatih asli Lampung ini mengaku timnya sempat kehilangan konsetrasi di pertengahan babak kedua. Antisipasi bola silang cukup lemah sehingga tim Kalbar United mampu menyamakan skor. Hasil itu menjadi catatan sendiri bagi tim pelatih.
“Gol itu memang ada kesalahan pemain kami sendiri. Tapi hal itu harus segera dibenahi, karena akan bahaya jika dibiarkan,” terangnya.
Tim pelatih juga masih menyoroti masalah penyelesaian akhir yang masih kurang. Padahal secara serangan Elang Selatan sudah cukup bagus. Hanya beberapa peluang belum bisa dikonversi menjado gol. “Banyak peluang di depan gawang, tapi masih belum rejeki. Kami akan terus perbaiki penyelesaian akhir,” ungkapnya.
NZR Sumbersari Lolos 32 Besar
Tim- tim Jawa Timur mendominasi lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional. Selain NZR Sumbersari yang sudah memastikan lolos setelah meraih tiga kemenangan. Koleksi 9 poin akan sulit dikejar tim lain di Grup P.
Selain NZR Sumbersari ada juga tim Jawa Timur lain yang sudah lolos. Persekabpas Pasuruan dan PSM Madiun yang sudah mengamankan langkahnya. Masih ada Persedikab Kediri dan Persibo Bojonegoro yang sama mengoleksi 7 poin.
Keberhasilan ini tentu menjadi motivasi sendiri bagi NZR Sumbersari dan tim Jawa Timur lainnya. Sebab langkah mereka untuk maju ke babak berikutnya semakin besar. Tim-tim Jawa Timur kemungkinan besar akan saling bertemu di babak berikutnya.
Peluang terbesar Persedikab Kediri akan bertemu Persibo Bojonegoro. Serta NZR Sumbersari bertemu Persekabpas Pasuruan. Ini akan menjadi laga yang menarik dan patut ditunggu.
Persaingan di babak 32 besar Liga 3 Nasional juga akan semakin ketat. Karena masing-masing grup hanya diambil dua tim. Di babak 16 besar semua tim akan bersaing semakin seru.
Baca Juga :
Hasil Liga 3 Nasional Babak 80 Besar : Persikas Kunci Tiket